Cetak Dokumen Lewat Handphone Android

2019.02.08 00:00

Blog

Saat laptop pertama saya mati total dua tahun lalu.. saya gak sedih sih mengingat usianya yang sudah lewat satu windu. Udah gak rugi lah. Tapi saya lumayan bingung juga. Beli lagi atau enggak. Karena kalau beli lagi juga bingung duitnya dari mana. Saya putusin enggak cari gantinya. Toh masih bisa pinjem laptop istri.

Dan ternyata keputusan saya itu tidak salah. Sekarang, dua tahun kemudian ternyata menghidupkan laptop aja males. Semua tugas komputer mulai digantikan oleh handphone (menyebalkan nih kata “handphone”, terpaksa dipakai karena inilah kata yang umum) yang hidup 24 jam sehari dan menempel di genggaman lebih dari 24 jam seminggu. Dari mengolah kata sampai gambar bahkan video semua kita lakukan di perangkat yang layarnya kekecilan ini. Di tulisan saya sebelumnya malah kita bikin situs ecommerce lewat hp. Enggak sampai lima menit lagi.

😂

Satu tugas komputer yang tersisa - yang bikin kita terpaksa menggunakannya - mungkin ketika ingin mencetak sebuah dokumen menggunakan printer. Nah inilah yang mau saya bagikan kali ini. Yaitu print dokumen lewat handphone Android.

Printer yang digunakan enggak langsung terhubung ke handphone ya, melainkan terdapat di dalam jaringan lokal wireless (WiFi) terhubung ke komputer yang bertugas sebagai peladen cetak (print server).

😛

Kebetulan di rumah ada satu komputer yang hidup hampir 24 jam sehari. Komputer mini Raspberry yang bertugas memainkan murotal Al-Quran atau memutar video ketika HilMa pengen nonton. Media centre gitu lah.

Menu “Pencetakan” atau “Printing” sebenarnya secara bawaan sudah tersedia di menu “Setelan/Setting” pada handphone Android kita. Sayangnya tanpa “Layanan cetak” atau “Print service”. Jadi kita harus memasang aplikasi atau layanan ini.

Ketika saya tekan tombol "ADD SERVICE" ternyata Google menyodorkan beberapa aplikasi “Print service” lewat semacam halaman pratinjau instan Playstore gitu.

Anehnya beragam aplikasi ini sepertinya dibuat oleh masing-masing vendor mesin cetak. Macam driver aja. Emang printer langsung nyolok ke handphone?
😅

Ukuran aplikasinya ada yang gede banget pula. Membuatku curiga ajah.
😒

Urusan cetak-mencetak dokumen ini kan bisa jadi hal sensitif. Bayangin kalau kita akan mencetak surat cinta dan ada pihak ketiga yang bisa intip isinya.
😡

Untungnya ada aplikasi yang mencoba memperhatikan hal seperti ini. AndroidCupsPrint. Sebuah aplikasi sumber terbuka alias open source. Kecil, sederhana dan yang terpenting berfungsi baik.

Gampang banget yah makenya?

Mong-ngomong.. Kalau kamu familiar dengan alamat IP jaringan hotspot Android kamu pasti sadar kalau jaringan komputer lokal saya menggunakan hotspot dari handphone. Saya enggak langganan layanan internet kabel, sehingga saya tidak memiliki router aktif di rumah. Sehingga handphone Android saya berperan sebagai server (router) buat jadi client layanan cetak. What a plot twist.

😅

Assalamualaikum.

Referensi

https://t.me/halamanbelakang

https://github.com/BenoitDuffez/AndroidCupsPrint/blob/develop/README.md

https://github.com/BenoitDuffez/AndroidCupsPrint/wiki/User-Manual